Samsung Galaxy S5 dan Note 4 dikabarkan akan mendapat update ke Android L yang paling terbaru, wah,,, keren juga nih, padahal Android L saja masih belum diumumkan secara resmi, tapi Samsung sepertinya ingin berlomba dan ingin terdepan dalam persaingan gadget dengan berupaya meningkatkan image brand nya.
Samsung bakal membenamkan OS terbaru ini di Galaxy S5 yang kalo di Indonesia dibanderol dengan harga 7,5 jutaan dan juga Galaxy Note 4. Update kali ini lebih mengedepankan kemampuan hardware dalam mengakomodasi OS baru, dimana kabarnya OS terbaru selalu menampilkan kemampuan dan fitur yang lebih banyak, sehingga hardware nya juga harus mendukung lebih.
Android L akan membawa sistem perhitungan native 64-bit yang diharapkan bisa meningkatkan pengalaman pengguna dalam hal akses dan kemudahan. Google sendiri belum mengumumkan kapan OS L ini bakal dirilis secara resmi, kabarnya yang pertama mendapatkan dan diuji coba adalah adalah Nexus series.
Belum ada perkembangan lebih lanjut, kita nantikan saja perkembangan selanjutnya
Androiders Mania
0 Response to "Samsung Galaxy S5 dan Note 4 Dikabarkan Dapet Android L Akhir 2014"
Posting Komentar