Samsung SM-G9198: Smartphone Lipat dengan Layar Ganda Dirilis


Samsung G9198 dirilis, Di tengah persaingan Smartphone dengan layar 'biasa', Samsung akhir-akhir ini memutuskan untuk merilis beberapa produk deiferensiasi seperti ini, beberapa waktu lalu Samsung juga merilis beberapa Smartphone lipat lainnya.

Samsung G9198 hadir dengan dua buah layar seperti pada gambar diatas (Di bagian dalam dan luar dari lipatan), berukuran 3.9-inch Super Amoled dengan layar sentuh dan keypad juga, kedua layar tersebut beresolusiWXGA (768x1280 pixel).

Samsung SM-G9198 yang dirilis tepat di HUT RI ke 70 atau 17 Agustus 2015 ini menjalankan sistem operasi Android Lollipop. Dibekali fitur dual-SIM dan mendukung konektivitas 4G LTE, 3G, dan 2G.

Smartphone ini dibekali prosesor 1.8 Ghz hexa-core Qualcomm Snapdragon 808 dipasangkan dengan RAM 2GB, Terdapat kamera belakang 16-megapixel lengkap dengan LED flash, Sementara kamera depannya 5-megapixel yang sudah bagus buat selfi.

Terdapat memori internal 16GB dengan slot ekspansi via kartu SD hingga 128GB. Selain 4G, Samsung SM-G9198 juga mendukung Bluetooth, Wi-Fi, GPS, GLONASS, dan Micro-USB. Semua performanya didukung batere berkapasitas 2020mAh

Smartphone ini berukuran cukup besar, yakni 120.3x61.2x16.3mm dan bobot 204 gram.

Harga Samsung SM-G9198 masih belum diumumkan secara resmi, Smartphone ini baru tersedia di China, memang jelas kalo produk ini termasuk kelas premium, jadi harganya mustahil dibawah 5 Juta Rupiah, kalo dirilis di Indonesia sepertinya bakal menarik

Androiders Mania

0 Response to "Samsung SM-G9198: Smartphone Lipat dengan Layar Ganda Dirilis"

Posting Komentar