Oppo Neo 5s dengan 4G LTE Diumumkan
Oppo Neo 5s diumumkan oleh Oppo dengan masuk ke segmen kelas menengah kebawah, Smartphone ini tampil di web resmi Oppo dengan fitur kunci adalah 4G LTE yang mengakomodasi kedua simcard nya.
Hanya beda tipis dari Oppo Neo 5, Versi dual-SIM nya adalah Micro-SIM dan Nano-SIM. OS nya adalah Color OS 2.0.1 yang berbasis Android 4.4.2 KitKat. Smartphone ini tampil dengan layar 4.5-inci IPS beresolusi 480x854 pixel, dikabarkan kalo layar ini sudah bisa mengakomodasi 'Glove Touch' dan 'Wet Touch'
Oppo Neo 5s dilengkapi prosesor 1.2GHz quad-core Qualcomm Snapdragon 410 (MSM8916) dengan pengolah grafis Adreno 306, RAM 1GB dan memori internal 8GB yang masih bisa ditambah slot ekspansi via kartu SD hingga 128 GB.
Dari segi fotografi menggunakan kamera belakang 8-megapixel lengkap dengan LED flash, Sedangkan kamera depannya 2-megapixel. Beberapa fitur dan mode nya adalah scene detection, Panaroma, geo-tagging, double exposure, smile shot, dan HDR.
Konektivitas yang dimiliki Oppo Neo 5s selain LTE adalah 3G, Wi-Fi 802.11 b/g/n, Micro-USB, A-GPS, 3.5mm audio jack, dan Radio FM. Semua performanya didukung batere berkapasitas 2000mAh non-removable
Harga Oppo Neo 5s dikabarkan mencapai 160 Euro di Eropa atau setara dengan 2,4 juta rupiah dan tersedia dalam dua warna yaitu Hitam dan putih.
Androiders Mania
0 Response to "Oppo Neo 5s dengan 4G LTE Diumumkan"
Posting Komentar