Sabtu, 16 Mei 2015
Sony
Sony Xperia A4 dengan kamera 20.7-MP dan 5.0 Lollipop Dirilis
Sony Xperia A4 atau bisa juga dianggap sebagai generasi keempat dari A series sebagai salah satu varian flagship untuk kelas Smartphone premium dirilis. Ya, walaupun statusnya masih sangat terbatas.
Beberapa waktu lalu Sony merilis Xperia Z4 di Jepang tanpa ada info mengenai rilis diluar negara tersebut, dan begitu pula dengan Xperia A4 ini yang dirilis untuk NTT Docomo sebagai "bundling" nya, Bila diperhatikan, Xperia A4 ini punya spek yang mirip dengan Xperia Z3 Concept.
Sony Xperia A4 (SO-04G) hanya memiliki sebuah slot sim card, Smartphone ini sudah menggunakan Android 5.0 Lollipop. Tampil dengan layar 4.6-inci beresolusi HD (720x1280 pixel) Triluminos display dengan X-Reality engine.
Sebagai gadget flasgship, jelas kalo Xperia A4 juga memiliki kemampuan khas falgshipnya yaitu IP65/IP68 untuk anti debu dan air.
Smartphone ini ditunjang performa yang menarik, yaitu prosesor 2.5GHz quad-core Qualcomm Snapdragon 801 dengan pengolah grafis Adreno 330 dan paduan RAM 2GB plus memori internal 16GB yang masih bisa ditambah slot ekspansi nya via kartu SD hingga 128GB.
Terdapat kamera belakang 20.7-megapixel dengan LED flash dan sensor Exmor RS, sedangkan kamera depannya hanya 2.2-megapixel, kehidupannya ditunjang batere berkapasitas 2600mAh.
Konektivitas yang tersedia di Xperia A4 antara lain Wi-Fi, FM radio dengan RDS, Bluetooth 4.0, GPRS/ EDGE, A-GPS, 3G, 4G LTE, port 3.5mm dan Micro-USB.
Belum ada data lain tentang Smartphone ini, selama bulan Mei 2015 ini Xperia A4 masih berstatus preorder dan bakal mulai dijual dan dikirim pada Pertengahan Juni 2015, jadi Harga Sony Xperia A4 pun masih belum diumumkan.
Androiders Mania
0 Response to "Sony Xperia A4 dengan kamera 20.7-MP dan 5.0 Lollipop Dirilis"
Posting Komentar